Artikel Terbaru

Sabtu, 03 Desember 2016

Penemu Senjata Mesin

Richard Jordan Gatling


Asal Usul Senjata Mesin dan Sang Penemunya. Dahulu, orang berperang menggunakan senjata yang sangat tradisional, tidak usah jauh-jauh, kita intip Indonesia saat berperang melawan penjajah. 

Awalnya para tentara Indonesia menggunakan bambu yang di desain secara runcing atau tajam di bagian ujungnya. Dan alhasil, para tentara Indonesia berhasil memenangkan pertempuran demi pertempuran. Tentu pada awal mula mereka menggunakan bambu runcing, namun mereka para tentara Indoensia merampas senjata-senjata mesin milik penjajah Belanda.

 
Tapi yang akan kita bahas disiini ialah bukan perjuangan para tentara Indonesia, melainkan di artikel kali ini akan membahas mengenai senjata mesin. Apa senjata mesin yang kamu ketahui? AK47? Sniper? Atau Bazoka? Ketiga senjata tersebut adalah salah satu contoh senjata yang menggunakan mesin. Lalu apakah kamu tau asal mula atau asal usul dari senjata mesin ini dan siapa penemu dari senjata mesin ini? Senjata mesin pertama kali di buat oleh seorang anak petani bernama Richard Jordan Gatling.

Richard Jordan Gatling lahir pada tanggal 12 September tahun 1818 di Hertford Country, yang terletak di sebelah utara Carolina, Amerika Serikat (AS). Seperti yang tadi di tuliskan, bahwa Richard Jordan Gatling merupakan seorang putra dari keluarga petani dan juga inovator. Ayahnya selain jago atau handal di bidang pertanian, dia (ayah dari Richard Jordan Gatling) juga termasuk orang yang sangat kreatif di bidang penemuan.

Pada tahun 1861, perang sipil AS pecah. Perang ini menimbulkan perhatian dari Richard, dia ingin menciptakan sesuatu. Richard sangat prihatin sekali terhadap para tentara yang berangkat di garis depan, namun pulang hanya membawa luka-luka, sakit, atau bahkan pulang dalam keadaan mati. Richard kemudain punya inisiatif untuk membuat sesuatu benda yang dapat membantu penderitaan para prajurit.
 
Model Senjata Mesin Pertama Temuan Richard Jordan Gatling

  


 Model Senjata Mesin Sekarang
 Kemudian Richard memperlihatkan hasil rancangannya, tapi rancangan ini baru di patenkan pada tanggal 9 Mei 1965. Percobaan pun dilakukan beberapa kali, lalu pada tahun 1861, Richard berhasil membuat senjata yang dia beri nama Gatling Gun. Senjata ini dapat menembakkan 200 peluru per menitnya. Hingga saat ini, Richard Jordan Gatling dikenal dunia sebagai penemu dari senjata mesin. Seiring dengan perkembangan teknologi yang pesat, senjata mesin juga terus mengalami perkembangan pesat dengan berbagai teknologi baru ditanamkan didalamnya, bahkan senjata mesin yang tercanggih sekarang dapat menembakkan ratusan ribu peluru permenitnya.

Itulah asal usul dari senjata mesin yang dibuat oleh sang jenius Richard Jordan Gatling, namun sebaik-baiknya senjata mesin, lebih hebat “senjata perdamaian”, benar bukan?  

Semoga Bermanfaat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berikan komentar anda disini, dan mohon komentar yang bersifat membangun / positif !

Dirancang Oleh dbanua.com Berbagi Itu Indah 2016